Home / Bisnis / Anggota DPR RI, Dina Lorenza Audria Dukung UMKM Situbondo Lebih Berkembang
Anggota DPR RI, Dina Lorenza Audria Dukung UMKM Situbondo Lebih Berkembang
aspiras4
Feb 15, 2025
861 views
(Foto: Anggota DPR RI, Dina Lorenza Audria Dukung UMKM Situbondo Lebih Berkembang. Red)
Aspirasi-Jurnalis.com – Anggota Komisi VII DPR RI Dapil 3 Dina Lorenza Audria, berkomitmen untuk mendukung kemajuan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur saat acara serap aspirasi yang digelar di salah satu home industri umkm DPORE MEME di Desa Alasmalang, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo. Sabtu, (15/02/2025).
Dina Lorenza Audria menegaskan bahwa pengembangan UMKM menjadi salah satu kunci utama dalam menyukseskan Visi Misi Situbondo Naik Kelas.
Kabupaten situbondo harus terus berkembang, terutama di sektor UMKM yang memiliki potensi besar”, jelasnya.
Menurutnya, Situbondo kaya akan produk-produk unggulan seperti Batik Produk Rengganis Kecamatan Mlandingan. Produk olahan Abon Ikan Bandeng dan berbagai hasil kerajinan lainnya yang perlu mendapat perhatian dan dukungan serius dari berbagai pihak.
Politisi Partai Demokrat ini menambahkan, “Ke depan ia akan lebih fokus pada pemberdayaan para pelaku UMKM di Situbondo, dengan merencanakan program pelatihan keterampilan dan mencari alternatif solusi permodalan”.
“Program pelatihan dan akses permodalan akan saya agendakan secara khusus untuk para pelaku UMKM di daerah ini,” tambahnya.
Dina juga menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah, pelaku UMKM, serta sektor industri kecil dan menengah (IKM) untuk memperkuat perekonomian lokal.
“Keberadaan industri kecil menengah di sekitar Situbondo harus dimanfaatkan dengan optimal untuk mendukung pertumbuhan UMKM, sehingga dapat bersaing di tingkat nasional dan internasional,” pungkasnya.
Dengan langkah-langkah konkret yang akan diambil,dina lorenza audria berharap UMKM di situbondo dapat tumbuh pesat dan menjadi pilar penting dalam mewujudkan situbondo naik kelas yang lebih makmur dan sejahtera. (Red)
Related Post "Anggota DPR RI, Dina Lorenza Audria Dukung UMKM Situbondo Lebih Berkembang"
Pebitakera Grup Optimis Sukses Proses Pemijahan BBL di Gugusan Teluk Kangean
BALAD Grup: Berbudidaya Rumput Laut Menjadi Kiblat Baru di Dunia Usaha Perikanan Budidaya
Raja Kebun Indonesia Berambisi Kuasai Industri Kelapa Dengan Target Tanam Satu Milyar